-->

Belajar HTML Bagian 10 : Cara Membuat Link di HTML

Hyperlink atau biasa disebut dengan link adalah penghubung antara satu halaman dengan halaman yang lainnya. Link dapat berupa sebuah teks, yang jika di klik akan menuju halaman lain.

Membuat Link di HTML

Link dapat di buat dengan menggunakan tag <a> yang merupakan singkatan dari anchor (pengait), contoh kode-nya seperti di bawah ini :

Silahkan klik <a>disini</a>

Namun jika sobat buka di browser, maka sobat tidak akan melihat perubahan apapun pada teks "disini" karena sobat belum mengaitkannya ke halaman lain. Untuk itu sobat akan menambahkan atribut href singkatan dari hypertext refrence yang nilai-nya berupa alamat website yang akan dituju.

Agar lebih mudah di pahami, silahkan buka text editor sobat lalu ketikan kode di bawah ini :

<html>
 <head>
 <title>Belajar Membuat Link di HTML</title>
 </head>
 <body>
 <a href="http://www.mas-abdi.blogspot.com">Mas Abdi</a>
 </body>
</html>

Jika sudah di ketik silahkan buka di browser, maka tampilannya akan seperti gambar di bawah ini :


Pada umumnya link ditandai dengan teks berwarna biru dan terdapat garis bawah, contohnya seperti teks "disini" pada gambar diatas. Silahkan klik teks "disini" maka sobat akan diarahkan ke halaman lain yaitu halaman homepage blog Saya, itu tandanya sobat telah berhasil membuat link.

Pengunaan Atribut target di Link

Atribut target digunakan untuk menentukan bagaimana sebuah link akan dituju.

Secara default link yang di klik akan terbuka di tab yang sama atau menimpa halaman website yang sedang dibuka. Jika sobat ingin halaman tersebut terbuka di tab baru, maka sobat dapat menambahakan atribut target="_blank"

Contoh penggunaan atribut target di tag <a> ;

Jka sobat klik teks "disini" maka halaman mas-abdi.blogspot.com akan terbuka di tab baru.

Perbedaan Eksternal Link dan Internal Link

Internal Link

Internal link adalah sebuah link yang akan mengarah pada halaman website sobat yang lain. Contohnya seperti ini, Saya menaruh link di artikel ini dengan alamat "http://www.mas-abdi.blogspot.com" maka link ini termasuk ke dalam internal link.

Eksternal Link

Eksternal link adalah sebuah link yang mengarah pada website lain. Contohnya seperti ini, Saya menaruh link di artikel ini dengan alamat "http://www.google.com" maka link ini termasuk ke dalam eksternal link.

Untuk pembahasan selanjutnya sobat akan mempelajari Cara Menambahkan Gambar di HTML.

0 Response to "Belajar HTML Bagian 10 : Cara Membuat Link di HTML"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel