-->

Penggunaan Atribut Cellpadding dan Cellspacing dalam Tabel HTML

Pada tutorial sebelumnya kita telah mempelajari Cara Membuat Tabel di HTML, pada tutorial kali ini kita kan mempelajari penggunaan atribut cellpadding dan cellspacing dalam tag <table>.

Penggunaan Atribut cellpadding di Tag <table>

Atribut cellpading di gunakan untuk mengatur jarak antara data tabel dengan garis tepi dalam tabel. Nilai dari atribut ini berupa angka dalam satuan pixel. Berikut ini penggunaan atribut cellpadding dalam tag <table> :

<!DOCTYPE html>
<html>
<head>
   <title>Belajar HTML</title>
</head>
<body>
<table border="1" cellpadding="6">
   <tr>
      <td>Baris 1, kolom 1</td>
      <td>Baris 1, kolom 2</td>
      <td>Barus 1, kolom 3</td>
   </tr>
   <tr>
      <td>Baris 2, kolom 1</td>
      <td>Baris 2, kolom 2</td>
      <td>Baris 2, kolom 3</td>
   </tr>
</table>
</body>
</html>
tag tabel dengan atribut cellpadding

Terlihat pada gambar di atas jarak antara garis tepi tabel dengan data tabel sebesar sebesar 6 pixel . Tentu ini akan membuat Anda dan pengunjung blog Anda mudah membaca isi dari data tabel tersebut.

Penggunaan Atribut cellspacing di Tag <table>

Atribut cellspacing di gunakan untuk mengatur jarak antara garis tepi bagian dalam tabel dengan garis tepi bagian luar tabel. Nilai dari atribut cellspacing ini sama seperti atribut cellpadding yaitu angka dalam satuan pixel. Berikut ini penggunaan atribut cellspacing dalam tag <table> :

<!DOCTYPE html>
<html>
<head>
   <title>Belajar HTML</title>
</head>
<body>
<table border="1" cellspacing="6">
   <tr>
      <td>Baris 1, kolom 1</td>
      <td>Baris 1, kolom 2</td>
      <td>Barus 1, kolom 3</td>
   </tr>
   <tr>
      <td>Baris 2, kolom 1</td>
      <td>Baris 2, kolom 2</td>
      <td>Baris 2, kolom 3</td>
   </tr>
</table>
</body>
</html>
tag tabel dengan atribut cellspacing

Gunakanlah kedua atribut itu untuk menyesuaikan tampilan tabel agar data tabel mudah di baca oleh Anda maupun pengunjung blog Anda.

Pada artikel selanjutnya kita akan mempelajari Cara Menggabungkan Sel Tabel Pada Tabel HTML.

0 Response to "Penggunaan Atribut Cellpadding dan Cellspacing dalam Tabel HTML"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel